CILEGON - Anggota DPRD Kota Cilegon, Rahmatullah kembali menyalurkan donasi kepada puluhan guru madrasah yang ada di Kecamatan Purwakarta. Kali ini, sebanyak 56 guru madrasah dan Taman Pendidikan Al-Quran (TPA) dari Yayasan Al-Khairiyah Banu Al-Qomar Karang Tengah, Kelurahan Pabean yang mendapatkan bantuan uang tunai tersebut.
Rahmatulloh mengungkapkan, donasi ini merupakan inisiatif dirinya untuk membantu para guru honorer yang saat ini sedang kesulitan lantaran honor selama 3 bulan di 2024 belum terbayarkan oleh Pemkot Cilegon.
"Saya inisiatif menggalang donasi, baik kepada perusahaan, teman-teman, para ASN, BUMD dan perbankan dengan mengajukan proposal usulan dari para guru madrasah hampir di seluruh Kecamatan Purwakarta,"ujarnya, Sabtu (25/1/2025).
Politisi PAN ini menyadari bahwa masih ada beberapa guru madrasah di Kecamatan Purwakarta yang belum menerima donasi tersebut. Rahmatulloh meminta kepada mereka untuk bersabar terlebih dulu sampai donasi terkumpul kembali.
"Memang tidak bisa semuanya karena kemampuan dan donasi yang ada masih kurang memadai. Tapi selama donasi itu masih ada, maka pasti akan saya salurkan di MDTA di Kecamatan Purwakarta,"jelasnya.
Sementara itu, Kepala Yayasan Banu Al-Qomar Karang Tengah Musthofa HQ mengapresiasi atas kepedulian Rahmatullah kepada para guru madrasah.
"Kami mengucapkan terimakasih sebanyak-banyaknya kepada beliau.Donasi ini sangat membantu," ungkapnya.
Musthofa berharap, kepedulian terhadap para guru madrasah ini dapat ditiru oleh Anggota DPRD Cilegon lainnya agar seluruh pengajar atau pihak lainnya di Kota Cilegon yang belum menerima honor ikut terbantu.
"Semoga ini bisa menjadi contoh yang baik untuk Anggota DPRD Cilegon yang lain atau Pemkot Cilegon bahwa memang para guru honor sangat membutuhkan honor tersebut karena selain mengabdi, di sisi lain mereka perlu memberi nafkah keluarga, " pungkasnya.(Ardi).