Demo di Kantor Walikota Cilegon, Ini Tuntutan yang Disampaikan Mahasiswa untuk Robinsar - Fajar

Suasana aksi unjuk rasa di depan kantor Walikota Cilegon. (Foto: Babebanten.com)

CILEGON - Ratusan mahasiswa dari berbagai elemen yang tergabung dalam Forum Mahasiswa Cilegon menggelar aksi unjuk rasa di depan kantor Walikota Cilegon, Jalan Jenderal Sudirman, Senin (24/2/2025). 

Dalam aksinya, mahasiswa menuntut dan meminta Pemkot Cilegon dibawah kepemimpinan Robinsar - Fajar Hadi Prabowo untuk segera menyelesaikan hutang kepada para guru, kontraktor dan pinak lainnya yang belum dibayarkan. 

Tidak hanya itu, Robinsar - Fajar dituntut berkomitmen untuk tidak melakukan politisasi dan monopoli atas nama rakyat yang berpontensi merugikan masyarakat Kota Cilegon dan menjamin keterlibatan mahasiswa serta komponen masyarakat untuk berpartisipasi dalam proses pembuatan keputusan Pemerintah yang berorientasi kepentingan masyarakat.

Kemudian, Robinsar - Fajar juga diminta tidak melakukan praktik KKN (Korupsi, Kolusi dan Nepotisme) serta menyelesaikan persoalan pengangguran dengan membuat produk hukum (Perwal) dan penekanan terhadap realisasi komitmen perusahaan yang tertuang pada dokumen AMDAL sebagai upaya memaksimalkan potensi industri di Kota Cilegon.

Lebih lanjut, Robinsar - Fajar juga diminta untuk menuntaskan, menjalankan dan menjelaskan janji serta program yang disampaikan pada Pilkada Kota Cilegon 2024 dan melakukan pengawasan dan optimalisasikan BUMD sebagai sumber PAD Kota Cilegon serta berkewajiban melakukan keterbukaan informasi dalam berbagai aspek yang sudah menjadi hak masyarakat mengetahui baik melalui digital maupun tertulis. (Ardi)